Kaesang Nikah, Jokowi: Senang, Bahagia, Lega & Plong

Lifestyle - Emir Yanwardhana, CNBC Indonesia
10 December 2022 17:02
Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo Mengadakan Konferensi pers usai pelaksanaan prosesi pernikahan putra bungsunya Kaesang dengan Erina Gudono dari Pendopo Agung Royal Ambarrukmo Hotel Yogyakarta, Sabtu (10/12/2022). (Tangkapan Layar Youtube Presiden Joko Widodo) Foto: Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo Mengadakan Konferensi pers usai pelaksanaan prosesi pernikahan putra bungsunya Kaesang dengan Erina Gudono dari Pendopo Agung Royal Ambarrukmo Hotel Yogyakarta, Sabtu (10/12/2022). (Tangkapan Layar Youtube Presiden Joko Widodo)

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana menyapa awak media dan melakukan konferensi pers usai pernikahan anak bungsunya Kaesang Pangrangep dengan Erina Gudono pada Sabtu (10/12/2022).

Dia mengaku senang dan bahagia serta plong acara pernikahan ini sudah berakhir dengan lancar.

"Alhamdulillah hari ini tadi kita saksikan ijab kabul telah berjalan dengan baik dan saya dan Bu Iriana sangat senang dan bahagia kami mendoakan agar Kaesang dan mbak Erina bisa segera menempuh hidup baru," kata Jokowi.

"Senang bahagia, plong lega. sekarang tinggal berdua," kata Jokowi.

Meski ditimpali oleh Ibu Iriana "tapi nanti tambah cucu - cucu," katanya.

Saat ditanya oleh wartawan berapa cucu yang diharapkan dari pasangan ini, Jokowi belum mau menjawab. "Tanya kaesang,"

Dalam kesempatan itu juga berpesan kepada pasangan ini untuk saling melengkapi juga hidup rukun dan harmonis sepanjang masa hingga tua nanti.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

3 Fakta Pura Mangkunegaran, Tempat Resepsi Kaesang-Erina


(haa/haa)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading