Bawakan 4 Lagu Red Velvet Guncang Panggung Allo Bank Festival
Jakarta, CNBC Indonesia - Red Velvet sukses mengguncang panggung utama Allo Bank Festival 2022 di Istora Senayan Jakarta, Sabtu (21/5/2022) malam.
Girlband asal Korea Selatan (Korsel) beranggotakan lima orang ini kembali menyapa Indonesia, setelah tiga tahun tak ada gelaran konser internasional di Tanah Air akibat Pandemi Covid-19.
Muncul di panggung dengan pakaian serba warna-warni kuning dan ungu dengan aksen bunga-bunga yang playful, Red Velvet langsung disambut teriakan histeris ribuan ReVeluv (sebutan penggemar Red Velvet).
Kelima anggota, yakni Irene, Seulgi, Wendy, Joy, dan Yeri, membawakan total 4 lagu dalam panggung Allo Bank Festival tersebut.
Girlband asuhan agensi SM Entertainment ini membawakan lagu 'Feel My Rhythm' dari EP terbaru The ReVe Festival 2022 - Feel My Rhythm (2022); 'Queendom' dan 'Hello, Sunset' dari mini album keenam Queendom (2021); serta 'Red Flavor' dari EP The Red Summer (2017).
Kelimanya dengan luwes membawakan lagu pertama 'Feel My Rhythm' dan 'Queendom' dengan tarian ikonik yang membuat penonton ikut menari dan menyanyi.
"Teman-teman, ini agak sedih, tapi ini akan menjadi lagu terakhir dari kami," ucap Wendy dalam bahasa Inggris, setelah membawakan dua lagu awal.
"Kami sedih, padahal kami selalu ingin bersama kalian di sini... jadi ini lagu terakhir dari kita ya," tambahnya, disambut dengan koor para penonton.
Setelah bebincang-bincang dan menyampaikan pesan perpisahan tersebut, girlband yang debut pada 1 Agustus 2014 ini langsung membawakan dua lagi terakhir, 'Hello, Sunset' dan 'Red Flavor'.
Girlband beranggotakan lima orang, Red Velvet memulai debutnya pada tahun 2014 di bawah manajemen oleh SM Entertainment. Red Velvet terdiri dari anggota Irene (Bae Joo-hyun), Seulgi (Kang Seul-gi), Wendy (Son Seung-wan), Joy (Park Soo-young), dan Yeri (Kim Ye-rim).
Sepanjang karirnya, mereka mendapat pujian kritis dan memenangkan beberapa penghargaan Daesang, yakni salah satu penghargaan tertinggi yang dapat diterima oleh artis Korea sepanjang karir mereka.
Konser musik Allo Bank sendiri digelar sebagai bagian dari acara grand launching Allo Bank di Istora Senayan. Menurut panitia yang bertugas, area indoor yang digunakan penuh terisi dengan sekitar 6.000 penonton.
(dce/dce)