Raja Thailand Maha Vajiralongkorn dilaporkan menjadikan selir yang bergelar permaisuri, Sineenat Wongvajirapakdi sebaga ratu kedua di negara itu (Dok IG: royalworldthailand)
Ini disebut sejumlah laporan jadi kado ultah sang Raja bagi si Selir, yang baru saja berylang tahun ke 36, kemarin. (Dok IG: royalworldthailand)
Dilansir dari Sputnik yang mengutip laporan media Blind, saat pengangkatan status, baik Raja dan Sineenat mengenakan mantel biru yang serasi. Mereka terlihat mengambil bagian dalam upacara tradisional Buddha untuk menandai acara di dermaga Waskuri di Bangkok. (Dok IG: royalworldthailand)
Selir Sineenat disebut jadi alat pencitraan kerajaan untuk menarik hati masyarakat. Ini terjadi di tengah masih ramainya protes massa pro demokrasi yang mengkritik kerajaan dan pemerintah Perdana Menteri Prayuth Chan-ochua. (Dok IG: royalworldthailand)
Ini bukan kali pertama keduanya tampil di depan publik. Awal Januari keduanya juga datang dalam kunjungan resmi ke penjara Thailand. (Dok IG: royalworldthailand)
Selir Sineenat sempat menjadi perhatian media kala dicopot Raja dan dipenjara tahun 2019. Namun kini pangkatnya kembali. (Dok IG: royalworldthailand)
Meski begitu akhir 2020 lalu, pemberitaan tentang foto syurnya juga heboh di media sosial. Foto pribadinya untuk Raja bocor. Diyakini ada pertentangan soal kembalinya dirinya ke istana. (Dok IG: royalworldthailand)