Yum Jung-ah menyumbangkan 100 juta won (Rp 1,1 miliar) kepada Green Umbrella Child Fund Korea untuk membantu membeli masker dan pembersih tangan untuk anak-anak yang membutuhkan. (Instagram)
Yoona SNSD juga sama memberikan sumbangan yang serupa. (Instagram)
Kang Daniel penyanyi yang dikenal setelah muncul pada acara Produce 101 Season 2 juga memberikan sumbangan yang serupa. (Instagram)
Woo Ji Ho atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Zico juga memberikan sumbangan yang serupa. (Instagram)
Sementara, MC Park Myung-soo juga menyumbangkan 20.000 masker kepada Pemerintah Metropolitan Daegu, dan masker itu akan dikirimkan kepada para manula dan warga yang cacat di daerah tersebut. (Instagram)
Aktris Son Ye-jin, yang berasal dari Daegu pun menyumbangkan 100 juta won untuk kampung halamannya itu. (Instagram)
Pada hari Kamis lalu (27/2), penyanyi dan penulis lagu IU menyumbangkan masing-masing 100 juta won (Rp 1,1 m) kepada organisasi nirlaba Good Neighbors dan Asosiasi Medis Korea (KMA). Sumbangan untuk KMA akan digunakan untuk membeli jas pelindung dan masker untuk staf medis di Daegu. (Instagram/dwlrlma)