Pengunjung melihat produk mobil dari PT Fin Komodo Teknologi tipe Patroli di ajang IIMS 2019 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis 25/4. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
PT FIN KOMODO Indonesia merupakan perusahaan swasta Nasional yang bergerak di bidang Rekayasa & Teknologi (Engineering & Technology), yang telah berpengalaman dalam bidang design dan analisa pesawat terbang, otomotif, simulator, dan integrasi sistim otomasi. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Didukung oleh engineer-engineer yang telah berpengalaman dalam bidang rekayasa teknologi yang berkualitas Internasional serta teknisi profesional serta tenaga-tenaga pembantu yang terampil dan terlatih. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Disamping untuk misi penjelajah atau survey atau pengawasan, maka FIN Komodo juga dapat digunakan untuk mengangkut beban (barang bawaan) seberat 250 Kg, sehingga dapat juga berfungsi sebagai kendaraan utility. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Kestabilan kendaraan ini pada medan offroad yang ekstrem tidak diragukan lagi, karena design dengan menggunakan perhitungan matematika persamaan keseimbangan yang akurat untuk setiap komponen dan manufaktur nya. Untuk harganya, mobil tipe standar seharga Rp99jt dan tipe patroli Rp135jt. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)